Psikologi-Pendidikan-sejumlahinfo


    Psikologi pendidikan adalah cabang dari ilmu psikologi yang mengkhususkan diri dari cara memahami pengajaran dan pembelajaran di lingkungan pendidikan. Setelah melakukan penelitian mengenai proses pembelajaran, baik dari sudut pandang kognitif, motavisai, konsep diri, peranannya dalam proses belajar, dan lain-lain.

 

    Psikologi berasal dari Bahasa Yunani yaitu “psyche” yang maknanya berdarah panas yang berarti Hidup, jiwa, hantu dan logos. Jadi, secara harfiah psikologi berarti ilmu kejiwaan, tingkah laku manusia, dan perilaku.

 

    Bidang dalam psikologi pendidikan meliputi penelitian tentang memori, proses konseptual, dan perbedaan individu (melalui psikologi kognitif) dalam memberi konsepkan untuk strategi baru mengenal proses belajar pada manusia. Psikologi pendidikan sudah dibangun yang berdasarkan teori operant conditioning, functionalism, structuralism, constructivism, psikologi humanistik, psikologi gestalt, dan pemrosesan informasi.

 

Menurut para ahli psikologi di dunia, manfaat psikologi pendidikan untuk para peserta didik. Yaitu :

1.      1. Peka terhadap perilaku dan kebutuhan manusia untuk belajar.

2.      2. Mengatasi masalah-masalah yang terjadi kepada peserta didik.

3.      3. Dapat mengetahui gejala-gejala yang ditimbulkan oleh peserta didik pada proses pembelajaran.

4.      4. Dapat mengembangkan diri sendiri untuk menjadi manusia pembelajar dan dapat membagikan ilmu yang dia kuasai secara profesional.

5.      5. Mengetahui tekni-teknik yang benar agar dapat memaksimalkan potensi belajar para peserta didik.


Tujuan mempelajari psikologi pendidikan secara umum pada dasarnya adalah :

1.      1. Bisa memahami bentuk-bentuk gejala psikologis individu para siswa secara umum dalam bentuk tingkah laku dan sikap selama pembelajaran.

2.      2. Memahami kemampuan dan potensi yang dimiliki siswa dalam mengikuti proses pembelajaran.

3.      3. Memahami bagaimana proses belajar mengajar agar tujuan pembelajaran secara efektif dan optimal bisa tercapai.

4.      4. Membantu siswa mengembangkan potensi dan kemampuan dalam bentuk proses belajar berbasis pengembangan para murid.

5.      5. Membantu para siswa/i menyelesaikan program pembelajaran dengan sempurna, sehingga guru dapat paham tentang teori dan ilmu psikologi pendidikan dapat memberikan bantuan para siswa dalam menyelesaikan program belajar mengajar hingga tuntas.


    Nah sekarang sudah mulai tahu kan mengapa psikologi pendidikan juga sangat penting dalam proses belajar mengajar. Mengapa psikologi pendidikan sangat penting dalam proses belajar mengajar? Karena, seorang guru yang memiliki keahlian dalam dunia pendidikan sebagai salah satu keahlian yang harus dimiliki agar bisa memberi pengaruh terhadap peningkatan kompetensi para peserta didik.

Terima Kasih Sudah Membaca...